Selasa, 04 April 2017

Selai Kacang Bisa Menghilangkan Bau Tak Sedap

OGI'ers suka sarapan pagi dengan roti yang diisi selai kacang ? Selai kacang memang memiliki rasa yang lezat untuk dikonsumsi. Tak hanya untuk isian roti, ternyata selai kacang memiliki berbagai manfaat lain yang mungkin belum kamu ketahui.

Penghilang Bau
Baru saja memasak makanan yang meninggalkan bau tajam di ruangan, coba panaskan selai kacang di atas wajan datar. Panaskan selama 1-2 menit untuk menyerap bau di ruangan.

Umpan Tikus
Ternyata tikus lebih suka selai kacang ketimbang keju. Jadi bila kamu berencana memerangkap tikus, coba manfaatkan selai kacang sebagai umpan.

Membersihkan Bahan Kulit
Membersihkan kain kulit tak lagi repot dengan menggunakan selai kacang. Gosokkan dengan gerakan melingkar pada permukaannya dan bersihkan menggunakan kain bersih. Kamu dapat mencampurnya dengan perfumed oil untuk menutup aroma selai kacang.

Melepaskan Lem Stiker
Pada beberapa perlengkapan atau benda-benda yang baru kamu beli kadang ada stiker yang menempel kuat. Meski sudah dicoba angkat, lemnya tetap saja menempel kuat. Coba oleskan selai kacang pada stiker yang masih menempel dan gosok menggunakan kain.

Obat Anti Semut
Ketimbang menggunakan bahan kimia, kamu dapat menggunakan selai kacang untuk obat anti semut. Yang kamu butuhkan adalah 2 sendok teh selai, 1/2 sendok teh baking soda dan 1 sendok teh borax. Campuran adonan ini efektif mencegah serbuan semut ke rumahmu.

Pengganti Krim Cukur
Tak nyaman dengan rambut halus di kaki tapi krim cukur habis ? Gunakan selai kacang. Ya, minyak dari selai kacang bisa digunakan untuk menjembatani antara silet cukur dengan kulit.

Memberi Obat ke Hewan Peliharaan
Bila punya hewan peliharaan seperti anjing atau kucing, Kamu pasti tahu sulitnya memberikan obat, terutama yang berbentuk tablet. Tapi hewan-hewan suka selai kacang. Jadi jika lain kali ingin memberikan obat ke hewan, manfaatkan selai kacang saja.

Rabu, 22 Maret 2017

Serunya Makan Donat Sushi yang Unik

Sushi, buat kamu para pecinta makanan Jepang pasti tau makanan yang satu ini. Makanan menyehatkan ini ada banyak jenisnya sehingga kamu lebih mudah untuk memilih sesuai dengan selera dan kesukaan. 

Sushi umumnya berbentuk bundar atau kotak dengan nasi dan isian atau topping. Tapi kini ada sushi donat yang memadukan bentuk donat dengan isian sushi. Sushi jadi salah satu makanan yang mudah dikreasikan. Dan salah satu kreasi sushi yaitu donat sushi.

Seperti namanya, sushi ini berbentuk bulat seperti kue donat. Namun untuk bahannya, sebenarnya sama dengan sushi pada umumnya, yakni nasi, sayuran serta lauk berupa ikan. 


Selasa, 21 Maret 2017

Cara Membuat Donat Ubi Ungu


Ternyata ubi ungu bisa dikreasikan menjadi donat loh OGI'ers dan rasanya ngga kalah dengan donat dengan bahan lainnya. Yuk kita simak bagaimana cara membuatnya.

Bahan-bahan yang dibutuhkan :
  • Ubi ungu 250 g
  • Tepung terigu protein tinggi 250 g
  • Gula halus 50 g (taburan donat)
  • Margarin 1 sendok makan
  • Telur ayam 1 butir
  • Gula pasir 50 g
  • Susu bubuk 15 g
  • Vanili bubuk 1/8 sendok teh
  • Ragi instan 1/2 sendok teh 
  • Secukupnya Minyak untuk menggoreng

Langkah membuat donat ubi ungu :
  1. Kupas dan bersihkan ubi ungu sampai benar benar bersih lalu kukus hingga matang, dan haluskan .
  2. Selanjutnya campur ubi halus dengan telor, mentega, gula pasir, susu bubuk, ragi instan, vanili dan tambahkan 1/2 sendok makan minyak goreng. Aduk-aduk hingga tercampur rata, tambahkan tepung terigu perlahan-lahan seraya terus di aduk dan juga diuleni. Kerjakan hingga selesai dan adonan kenyal.
  3. Sesudah selesai diamkan adonan selama 15 menit, selanjutnya kita bentuk adonan masing-masing seberat 45g untuk dibentuk menjadi bulatan lalu pipihkan dan lubangi tengahnya. 
  4. Letakkan adonan yang telah dibentuk pada loyang yang telah kita taburi tepung terigu agar tidak lengket. Kerjakan hingga adonan habis.
  5. Selesai membentuk adonan menjadi kecil-kecil di dalam loyang maka kita diamkan terlebih dahulu selama kurang lebih satu jam hingga nampak mengembang.
  6. Selanjutnya goreng donat dengan api kecil hingga kekuning-kuningan dan matang. Kalau telah matang sajikan dengan menggunakan taburan gula halus atau meses diatasnya.

Senin, 20 Maret 2017

Donat Jagung yang Lezat

Buat kamu para pecinta donat, harus nyobain variasi lain dari donat. Salah satu varian donat, yaitu donat kentang, namun ternyata jagung juga bisa dijadikan bahan pembuat donat loh OGI'ers. Mau tau cara membuatnya ?

Bahan :
  • 100 gr pure JAGUNG (jagung yangg dikukus, lalu dipipil dan diblender halus)
  • 300 gr terigu (Segitiga Premium)
  • 2 kuning telur
  • 50 gr gula halus
  • 5,5 gr ragi instant
  • 30 gr margarine/blueband
  • 1 sachet susu Dancow bubuk
  • 1/4 sdt garam
  • 50 ml air dingin dari kulkas

Cara Membuatnya :
  1. Campur seluruh bahan, uleni sampai kalis, gunakan hand mixer pin spiral selama 15 menitan
  2. Bulatkan adonan, letakkan di dalam wadah, lalu tutupi dengan serbet setengah basah, diamkan sekitar 20 menit
  3. Kempiskan adonan, bagi adonan masing2 seberat 50 gr, bulatkan, tutup lagi dengan serbet setengah basah, diamkan 20 menit lagi
  4. Panaskan minyak goreng di wajan, lubangi adonan donat tadi, goreng hingga kuning keemasan/sampai matang
  5. Angkat, tiriskan, siap diberi topping apa saja, hidangkan 

Minggu, 19 Maret 2017

Kue Ulang Tahun Unik yang Ngehits

Buat OGI'ers yang lagi bosen sama kue ulang tahun dengan bentuk dan rasa yang itu-itu aja, sekarang hadir kue ulang tahun dari mie instan. Rasanya perpaduan antara asin, gurih, manis yang bercampur menjadi satu.

Apalagi untuk masyarakat Indonesia mie instan terutama indomie goreng sangat di sukai, mulai dari anak-anak sampai dewasa. Sampai-sampai banyak cafe yang menyajikan indomie dengan berbagai kreasi dan topping tambahan.

Dan untuk kue ulang tahun ini sendiri, bentuknya seperti cake pada umumnya, hanya saja bahan dasarnya dibuat dari mie, bukan dari kue pada umumnya. Dan rasanya bisa disesuaikan dengan selera masing-masing, dan toppingnya pun bisa ditentukan sendiri.


Yuk kasih surprise dengan memberikan cake unik ini untuk orang terkasih kamu. Dan harganya pun sangat terjangkau. 

Kamis, 16 Maret 2017

Cara Alami Membersihkan Maskara Waterproof

Maskara pasti jadi andalan para wanita untuk mempunya bulu mata lentik dan indah. Maskara yang dipilih pasti yang waterproof alias tahan air. Maskara jenis waterproof memang paling diminati, tapi maskara ini paling susah untuk dihilangkan. Nah berikut ada tipsnya nih untuk menghilangkan maskara waterproof dengan bahan sederhana.

Karna maskara yang digunakan tahan air gunakanlah pelarut selain air yaitu minyak. Minyak akan merusak kemampuan antiair maskara kamu, sehingga mempermudahnya untuk lepas dari bulu mata, tanpa perlu menggosok atau mengelapnya terlalu banyak.

Caranya cukup mudah. 
  1. Basahi kapas dengan minyak zaitun secukupnya. 
  2. Kemudian tutup mata kamu, tempelkan kapas tersebut pada bulu mata. Minyak zaitun ini akan bekerja seperti deterjen yang membersihkan noda. 
  3. Cara ini sangat mudah diaplikasikan serta hemat waktu. Namun dalam menuangkan ke dalam kapas, ingatlah jangan terlalu banyak atau berlebihan.

Setelah menggunakan minyak zaitun ini, kamu perlu membilas mata kembali hingga bersih. Kamu juga dapat menggunakan pembersih makeup khusus untuk mata.

Rabu, 15 Maret 2017

Cara Memilih Lipstik Sesuai dengan Warna Kulit

Lipstik merupakan salah satu make up yang pastinya tidak pernah ketinggalan untuk dipakai sehari-hari. Tapi hati-hati dalam memilih warna lipstik yang cocok untuk kulitmu, tidak semua lipstik cocok untuk seemua warna kulit yah OGI'ers. Yuk intip, lipstik warna apa saja yang cocok untuk kamu.


Kulit Putih Terang
Untuk orang dengan kulit putih terang mungkin akan merasa diuntungkan karena mereka bisa dengan mudah memilih lipstik yang mereka inginkan. Kulit putih akan sangat cocok jika menggunakan warna-warna yang lembut seperti pink, peach, warna-warna berry, wine, beige, plum, red akan masuk dan cocok-cocok saja di kulit putih yang terang.

Kulit Kuning Langsat
Orang dengan warna kulit kuning langsat ini sangat cocok jika menggunakan warna dark berry, red cherry, orange bata, warna merah maroon juga cocok untuk warna kulit yang satu ini. Hindari warna-warna nude karena akan membuat riasan kamu pucat dan kusam.

Kulit Sawo Matang
Kulit sawo matang sangat cocok untuk warna lipstik yang merah namun kearah lebih gelap, seperti warna merah berry, warna merah maroon atau merah coklat. Untuk Anda yang memiliki warna kulit sawo matang ini sebaiknya menghindari warna orange ataupun warna merah jambu, warna-warna ini akan membuat make up kamu terkesan sangat kusam dan tidak segar dilihat.

Kulit Gelap Atau Hitam
Bagi yang memiliki kulit gelap atau hitam, jangan khawatir karena kamu bisa memilih beberapa warna lipstik yang akan membuat riasan wajahmu makin cerah. Kamu bisa memilih warna yang memiliki nuansa coklat supaya dadanan-mu terlihat natural dan tidak berlebihan. Pilih warna coklat kopi, red wine, ungu, karamel, prem.